Tujuan Kedewasaan

“Dialah yang kami beritakan, apabila tiap-tiap orang kami nasihati dan tiap-tiap orang kami ajari dalam segala hikmat, untuk memimpin tiap-tiap orang kepada kesempurnaan dalam Kristus.” (Kolose 1:28)



Pembahasan: Kolose 1:28 | Ayat Bacaan: Kolose 1:15-29

Di dalam pelayanan Paulus, Paulus menasihati dan mengajar dalam segala hikmat tentang rahasia yang tersembunyi dari abad ke abad, dan dari turunan ke turunan, tapi yang sekarang dinyatakan kepada orang-orang kudusnya, yaitu tentang Kristus yang adalah pengharapan akan kemuliaan kepada jemaat Kolose. Paulus tidak ingin jemaat dibodohi atau disesatkan oleh para guru palsu yang tampaknya berusaha keras memengaruhi mereka untuk mengikuti ritual dan hari raya tertentu atau menyembah bintang-bintang dan malaikat-malaikat.

Paulus mengatakan bahwa ajaran-ajaran itu tidak berpengaruh lagi bagi para pengikut Yesus yang telah mati bersama Kristus. Oleh karena, perdamaian oleh darah Kristus telah mengalahkan kematian dan memungkinkan semua orang dibenarkan. Artinya, mereka diterima oleh Allah dan telah menerima janji-janji yang sama seperti yang telah diberikan kepada orang Yahudi. Tertulis dalam Efesus 3:3-6, tentang rahasia Allah “…dinyatakan kepadaku dengan wahyu, seperti yang telah kutulis di atas dengan singkat. Apabila kamu membacanya, kamu dapat mengetahui dari padanya pengertianku akan rahasia Kristus, yang pada zaman angkatan- angkatan dahulu tidak diberitakan kepada anak-anak manusia, tetapi yang sekarang dinyatakan di dalam roh kepada rasul-rasul dan nabi-nabi-nya yang kudus, yaitu bahwa orang-orang bukan yahudi, karena Berita Injil, turut menjadi ahli-ahli waris dan anggota-anggota tubuh dan peserta dalam janji yang diberikan dalam Kristus Yesus.”

Paulus sebagai pemberita Injil Kristus mengalami banyak penderitaan untuk meneruskan firman-Nya dengan sepenuhnya kepada jemaat Kolose dan kepada kita semua, yaitu kepada orang-orang kudus sebagai pelayan jemaat yang dipercayakan Allah kepada Paulus. Bagaimana dengan kita sebagai pengikut-pengikut Kristus? Adakah kita juga meneruskan firman-Nya dengan sepenuhnya kepada keluarga kita, kepada orang-orang yang belum mendengarkan Injil keselamatan? Mari, janganlah berdiam diri saja. Beritakanlah Injil-Nya dan setia menjadi saksi-Nya bagi sekeliling kita.

STUDI PRIBADI: Bacalah perikop ini sekali lagi dan renungkanlah siapa orang yang hendak Anda Injili dalam minggu ini.

Pokok Doa: Doakan agar gereja Tuhan semakin giat memberitakan Injil.

Sharing Is Caring :

×

Kolose 1 : 15-29

Keutamaan Kristus

15 Dialah gambar Allah yang tidak kelihatan, yang sulung, lebih utama dari segala yang diciptakan,

16 karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu, yang ada di surga dan yang ada di bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia.

17 Ia ada terlebih dahulu dari segala sesuatu dan segala sesuatu menyatu di dalam Dia.

18 Dialah kepala tubuh, yaitu jemaat. Dialah yang sulung, yang pertama bangkit dari antara orang mati, sehingga Dialah yang lebih utama dalam segala sesuatu.

19 Karena seluruh kepenuhan Allah berkenan tinggal di dalam Dia,

20 dan melalui Dialah Allah memperdamaikan segala sesuatu dengan diri-Nya, baik yang ada di bumi, maupun yang ada di surga, sesudah Ia mengadakan pendamaian dengan darah salib Kristus.

21 Juga kamu yang dahulu hidup jauh dari Allah dan menjadi musuh-Nya dalam hati dan pikiran seperti yang nyata dari perbuatanmu yang jahat,

22 sekarang diperdamaikan-Nya, di dalam tubuh jasmani Kristus oleh kematian-Nya, untuk menempatkan kamu kudus dan tak bercela dan tak bercacat di hadapan-Nya.

23 Sebab itu kamu harus bertekun dalam iman, tetap teguh dan tidak berguncang dan jangan mau digeser dari pengharapan Injil, yang telah kamu dengar dan yang telah dikabarkan di seluruh alam di bawah langit, dan yang aku ini, Paulus, telah menjadi pelayannya.

Pelayanan dan penderitaan Paulus

24 Sekarang aku bersukacita bahwa aku boleh menderita karena kamu, dan menggenapkan dalam tubuhku apa yang kurang pada penderitaan Kristus, untuk tubuh-Nya, yaitu jemaat.

25 Aku telah menjadi pelayan jemaat itu sesuai dengan tugas yang dipercayakan Allah kepadaku untuk meneruskan firman-Nya dengan sepenuhnya kepada kamu,

26 yaitu rahasia yang tersembunyi dari abad ke abad dan dari turunan ke turunan, tetapi yang sekarang dinyatakan kepada orang-orang kudus-Nya.

27 Kepada mereka Allah mau memberitahukan, betapa kaya dan mulianya rahasia itu di antara bangsa-bangsa lain, yaitu: Kristus ada di tengah-tengah kamu, Kristus yang adalah pengharapan akan kemuliaan!

28 Dialah yang kami beritakan bilamana tiap-tiap orang kami nasihati dan tiap-tiap orang kami ajari dalam segala hikmat, untuk memimpin tiap-tiap orang kepada kesempurnaan dalam Kristus.

29 Itulah yang kuusahakan dan kupergumulkan dengan segenap tenaga sesuai dengan kuasa-Nya yang bekerja dengan kuat di dalam aku.

×

Efesus 3 : 3-6

3 yaitu bagaimana rahasia itu diberitahukan kepadaku melalui wahyu, seperti yang telah kutulis di atas dengan singkat.

4 Apabila kamu membacanya, kamu dapat mengetahui pengertianku tentang rahasia Kristus,

5 yang pada zaman orang-orang dahulu tidak diberitahukan kepada anak-anak manusia, tetapi sekarang dinyatakan di dalam Roh kepada rasul-rasul dan nabi-nabi-Nya yang kudus,

6 yaitu bahwa orang-orang bukan Yahudi, karena Injil, turut menjadi ahli-ahli waris dan anggota-anggota tubuh dan peserta dalam janji yang diberikan dalam Kristus Yesus.

×

Efesus 5 : 22, 24

22 Hai istri, tunduklah kepada suamimu seperti kepada Tuhan,

24 Karena itu, sebagaimana jemaat tunduk kepada Kristus, demikian jugalah istri kepada suami dalam segala sesuatu.

×

Efesus 5 : 25

25 Hai suami, kasihilah istrimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya

×

Kejadian 2 : 24

24 Sebab itu seorang laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan isterinya, sehingga keduanya menjadi satu daging.

×

2 Korintus 5 : 1

1 Karena kami tahu bahwa jika kemah tempat kediaman kita di bumi ini dibongkar, Allah telah menyediakan suatu tempat kediaman di surga bagi kita, suatu tempat kediaman yang kekal, yang tidak dibuat oleh tangan manusia.

×

Kisah Para Rasul 2 : 36

36 Jadi seluruh kaum Israel harus tahu dengan pasti, bahwa Allah telah membuat Yesus, yang kamu salibkan itu, menjadi Tuhan dan Kristus."

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *